3 Kejuaraan Sekaligus Berlangsung di Bodisa Shijiro Amorex
Otomotifzone.com – Memang gila dan luar biasa, kata yang akan terlontar saat melihat sebuah pagelaran kejuaraan balap yang diadakan oleh teman-teman Bodisa Motor Sport. Kali ini Bodisa tercatat berhasil menjalankan 3 kejuaraan sekaligus, drag bike 201 meter dan 402 meter, serta drag race 201 meter.
Kegiatan itu berlangsung akhir pekan kemarin (20-21/5/2023), berlangsung di Sirkuit Non Permanen TNI-AU Cicangkal, Rumpin, Bogor – Jawa Barat. Ratusan starter memadati masing-masing balapan.
Untuk drag bike 201 meter tercatat 212 starter. Drag bike 402 meter sebanyak 244 starter, dan pada balapan mobil 201 meter 188 starter. Bodisa tidak pernah kehilangan antusias pesertanya, tercatat ratusan starter selalu memadati event balapannya.
“Alhamdulillah kemarin semua berjalan dengan lancar. Drag race dan drag bike. Untuk event kali ini, yang menjadi perdana drag bike 402 meternya. Di perjalanan pertamanya, antusiasnya Alhamdulillah, untuk target event sendiri jumlah starter di atas ini. Tapi pada perjalanannya beruntung bisa untuk menjadi bahan koreksi ke event selanjutnya,” terang Haji Bahrudin kepada Penulis.
“Event ini di 402 meter berjalan untuk bisa mewadahi. Terlihat starter yang hadir sebagian besar, adalah yang bergelut di dunia 500 meter. Arah dari event ini cukup jelas, untuk ke jenjang yang lebih baik,” lanjutnya kembali bersama Otomotif Zone.
Kejuaraan Bodisa Shijiro Amorex, banjir hadiah dari panitia penyelenggara. Baik dari drag bike dan drag race, 201 meter dan 402 meter. Hadiah-hadiah tambahan tersaji dalam beberapa kelas yang telah ditentukan. Nominalnya pun di luar nalar, jutaan rupiah terbawa oleh para juara. Ini tentunya bertujuan guna dapat memanjakan peserta.
Secara ekslusif dari Haji Pesek, nama beken darinya kepada Otomotif Zone. Akan berniat tetap menjalankan kejuaraan serupa, untuk ke depannya. Target tersebut, berkisar akhir Agustus 2023. Drag bike 201 meter dan 402 meter, serta drag race 201 meter. Segera akan tersaji kembali oleh Bodisa Motor Sport. Jadi untuk kalian para dragster, bersiaplah kembali.